JIka hari ini sama dengan hari kemarin, maka kita termasuk orang merugi
Jika hari ini tidak lebih baik dari hari kemarin, maka kita termasuk orang celaka.
Hingga kita perlu senantiasa dari hari ke hari melakukan perubahan untuk lebih baik lagi, lebih baik lagi.
Dalam kesempatan pertemuan kami dengan Prof Rhenald Kasali Ph,D seorang pakar change management pada hari rabu 13 Juli 2016 kemarin, Alhamdulillah banyak wawasan dan pengetahuan yang kami dapatkan untuk dapat dibagikan kepada Mitra TSI.
“Perubahan baru menjadi kenyataan ketika manusia mampu mengubah cara berpikir dan perilakunya”
Quotes diatas seolah menegaskan bahwa jangan pernah berharap terjadi sebuah perubahan, pertumbuhan, perkembangan jika tidak pernah memiliki kemauan merubah pikiran dan perilakunya untuk senantiasa berubah menjadi lebih baik, bertumbuh dan berkembang.
Mengubah cara berpikir bisa dilakukan dengan banyak cara, diantaranya, mitra TSI kembali mempelajari produk knowledge, marketing plan, dan tentang perusahaan yang tedapat di website ini, flipchart, maupun berdiskusi dengan upline , leader dan pihak perusahaan TSI.
Dengan berubahnya cara berpikir, dan dengan memiliki pemikiran baru dan terbarukan, maka kata – kata yang akan dihasilkan pun akan berubah dan secara langsung memengaruhi perilaku kita.
Begini, bagaimana kita menghadapi pertanyaan – pertanyaan dan keluhan dari mitra group kita atau calon mitra jika kita tidak menguasai sesuatu yang seyogyanya kita mengetahuinya ? tentu akan hilang potensi bisnis bagi kita. Pun demikian dampak pada perilaku, ketika kita tidak bisa menjawab, kita akan mencari – cari upline dan leader, namun jika kita menguasai, maka perilaku kita akan lebih percaya diri dan membuat orang percaya kepada kita, dan terbukalah peluang peluang kerjasama untuk bersama mengembangkan jaringan.
Saudaraku, Mitra TSI yang senantiasa kami banggakan, mari terus isi hari hari kita dengan ilmu pengetahuan yang mendukung pada perubahan menuju lebih baik. Menebar manfaat lebih banyak, menguatkan yang lemah, meninggikan yang rendah, memulyakan yang masih hina. Diluar sana masih banyak saudara – saudara kita yang memerlukan peluang untuk mendapatkan penghasilan agar terangkat derajat ekonominya, mari kita bersama dalam semangat berbagi bersinergi membawa perubahan!
SALAM SINERGI